Main air di pulau

Masih dalam konteks jalan-jalan ke Labuan Bajo, pastinya kegiatan utama berhubungan dengan air (selain cari komodo). Banyak sekali pulau di sekitaran labuan bajo. Secara total, kami menghabiskan 2 hari untuk ke pulau-pulau.

Salah satu pulau yang kami kunjungi namanya pulau bidadari (namanya sama seperti yang di kepulauan seribu tapi bukan pulau yang sama btw..). Kenapa memilih pulau ini? karena sepi, jadi lebih puas untuk main pasir atau main air dari siang sampai sore. Sesaat seperti pulau milik sendiri. Jaraknya juga termasuk dekat dari labuan bajo, jadi meskipun pakai kapal yang bukan speedboat, perjalanan tidak memakan waktu yang lama.

Menyenangkan memang duduk dipantai lalu memandangi alam yang luar biasa cantik. Air nya jernih sekali sehingga sangat mudah melihat ikan-ikan berenang kesana kemari. Saudara saya ada yang memancing ikan dan berhasil menangkap ikan warna hijau yang modelnya mirip nemo.

Setelah puas bermain di pulau bidadari, kami kembali ke labuan bajo lalu mencari dinner sambil memandang sunset. Mantul, dah. Recommended! 🙂